Minggu, 24 April 2011

perencanaan Mass Rapid Transit (MRT) untuk masyarakat Jakarta

Mass Rapid Transit (MRT) adalah salah satu sistem angkutan umum massal biasanya berupa sistem kereta listrik yang kini sedang popular di dunia.

Termasuk Jakarta pun kini sedang hangat membahas proyek pembangunan MRT. Sarana transportasi ini dianggap mampu menjawab masalah transportasi yang kini menjadi momok bagi masyarakat Jakarta.

Rencananya MRT tersebut akan dibangun pada 2012 mendatang dan diperkirakan selesai serta dapat beroprasi pada 2016 mendatang. Proyek MRT ini dibiayai oleh Japan International Corporation Agency (JICA).

Dahulu PEMDA DKI Jakarta juga berencana membangun sebuah sarana transportasi massal yang disebut-sebut sebagai monorel. Namun proyek tersebut kandas ditengah jalan akibat kekurangan dana. Apakah nantinya proyek MRT tersebut akan benar-benar terwujud atau justru senasib dengan proyek monorel?. Semoga MRT yang diidam-idamkan masyarakat Jakarta ini dapat terealisasi agar permasalahan kemacetan akibat dari sarana prasarana transportasi di Jakarta ini mampu bisa teratasi, atau minimal bisa berkurang.

Rencana Pembangunan sarana Angkutan Massal Cepat (MRT) bakal terkatung-katung. Pasalnya, hingga kini pemerintah Jakarta belum mempunyai rencana induk pembangunan MRT.

Pengamat Tata Kota, Nirwono Yoga mengatakan, pemerintah Jakarta hingga kini hanya punya rencana membangun kereta bawah tanah dari jurusan Dukuh Atas-Lebak Bulus-Jakarta Kota. Pemda juga belum menemukan jawaban untuk menghindari bahaya banjir pada jalur kereta bawah tanah itu. Padahal wilayah yang akan dibangun jalur MRT adalah wilayah rawan banjir.

“Dalam beberapa kali kajian itu bagaimana antisipasi terhadap banjir. untuk konstruksi bawah tanah yang paling ditakutkan ancaman banjir bukan gempa bumi. sampai hari ini pihak konsultan dan pemprov belum bisa menjawab apa antisipasinya terhadap bahaya banjir. apalagi kalau kita menilik pada 2007 daerah Dukuh Atas adalah daerah banjir,” papar Nirwono Yoga.

REncana sudah tercatat dengan baik !Apa akn terwujudkan sesuai target ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar